Kampanye Terbatas, Fairid Minta Masyarakat Dukung Caleg Partai Golkar

Keterangan Foto: Kegiatan Kampanye Terbatas Partai Golkar Kota Palangka Raya, Sabtu (27/01/2024) siang.

PALANGKA RAYA, BORNEO7.COM – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar menggelar kampanye terbatas terakhir di Komplek Perumahan Palangka 3, Taman Bonsi Jalan Sempati Raya, Kota Palangka Raya, Provinsi Kalteng. Minggu (21/01/2024) siang.

Kampanye terbatas yang dilaksanakan ini selain memperkenalkan Para Caleg Partai Golkar dari berbagai tingkatan, kegiatan ini juga diisi dengan cek kesehatan gratis bagi warga masyarakat yang hadir pada kegiatan tersebut.

Abu-abu Muda Ilustrasi Selamat Hari Raya Idul Fitri Banner Landscape_20250313_221652_0000
Abu-abu Muda Ilustrasi Selamat Hari Raya Idul Fitri Banner Landscape_20250313_214310_0000

Ketua DPD Partai Golkar Kota Palangka Raya, Fairid Naparin Dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa, selama ini kader Partai Golkar Kota Palangka Raya baik yang duduk di Legislatif maupun di Eksekutif sudah banyak berbuat untuk masyarakat Kota Palangka Raya.

ā€œKami tidak ingin berjanji, Partai Golkar sudah banyak berbuat untuk masyarakat, kalau memang menginginkan kami kembali melanjutkan program pembangunan di Kota Palangka Raya ini, mohon dukung kami di Pemilihan Legislatif dan Walikota Kota Palangka Raya,” ungkap Fairid.

Abu-abu Muda Ilustrasi Selamat Hari Raya Idul Fitri Banner Landscape_20250313_212458_0000

Apa yang sudah diperbuat oleh Kader Partai Golkar, kata Fairid Naparin, hanya masyarakat lah yang bisa menilai, semua itu kami kembalikan kepada masyarakat. Kami memohon doa dan dukungannya, agar Partai Golkar bisa memenangkan Pileg pada 14 Februari 2024 nanti.

“Apabila bapak dan ibu mau menolong dan menginginkan saya kembali duduk menjadi Walikota Palangka Raya, mohon dukung kami pada pemilihan legislatif nanti, dengan memilih caleg dari Partai Golkar,” pungkas Fairid. (HK).

 

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button