Kadivpas Kanwil Kemenkumham Kalteng Lakukan Kunjungan Kerja ke Lapas Sampit

Keterangan foto: Kadivpas Kanwil Kemenkumham Kalteng, Tri Saptono Sambudji, melakukan kunjungan kerja ke Lapas Kelas IIB Sampit, Selasa (08/10/2024).

KOTIM, BORNEO7.COM – Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah, Tri Saptono Sambudji, melakukan kunjungan kerja ke Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sampit, Selasa (08/10/2024).

Pada kunjungan ini Kadivpas disambut langsung oleh Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sampit, Meldy Putera, beserta seluruh jajaran.

Abu-abu Muda Ilustrasi Selamat Hari Raya Idul Fitri Banner Landscape_20250313_221652_0000
Abu-abu Muda Ilustrasi Selamat Hari Raya Idul Fitri Banner Landscape_20250313_214310_0000

Kadivpas pada kesempatan ini memberikan pengarahan atau penguatan tugas dan fungsi kepada pegawai Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sampit.

Kegiatan yang dilaksanakan di aula Lapas Sampit ini dihadiri oleh para pegawai Lapas Sampit dan Bapas Sampit.

Abu-abu Muda Ilustrasi Selamat Hari Raya Idul Fitri Banner Landscape_20250313_212458_0000

Kalapas Sampit Meldy Putera, saat membuka acara menyampaikan kondisi umum Lapas Sampit berkaitan dengan kondisi pegawai, jabatan struktural yang kosong dan kinerja yang sudah dilaksanakan selama ini.

Meldy juga menyampaikan kondisi jumlah penghuni Lapas Sampit yang saat ini semakin banyak, bahkan telah mencapai 949 warga binaan.

Sementara itu, Kepala Divisi Pemasyarakatan dalam arahannya menekankan kepada para pegawai Lapas Sampit untuk menjadi pegawai yang baik dan benar.

“Penting untuk tidak hanya menjadi baik tapi juga harus benar,” kata Tri Saptono.

Kadivpas juga menekankan kembali agar seluruh pegawai Lapas Sampit dalam bertugas tetap berkomitmen untuk menjalankan program 3 plus 1 Kunci Pemasyarakatan Maju, terutama dalam hal pemberantasan narkoba.

“Sudah banyak contoh pegawai yang kita pecat karena terbukti terlibat dalam penyalahgunaan narkoba,” ungkapnya.

“Saya sudah sering sampaikan kepada rekan-rekan petugas pemasyarakatan, saya tidak akan membela apabila ada petugas yang masih bermain-main dengan narkoba, kita pasti usulkan PTDH,” tegasnya.

Selanjutnya, Tri Saptono juga meminta kepada seluruh jajaran Lapas Sampit untuk mendukung program kerja yang dilaksanakan oleh Kalapas Sampit.

“Tetap jaga kekompakan dan kebersamaan, bantu Pak Kalapas membangun Lapas Sampit, saya salut dengan apa yang sudah dikerjakan oleh kalapas Sampit karena terlihat jelas perubahannya,” tandasnya.(Tbk)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button