Buaya Muara Serang Warga Bapanggang Raya, BKSDA Sampit Lakukan Observasi
Keterangan Foto: Buaya muara serang seorang warga Desa Bapanggang Raya, Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Kotawaringin Timur, Kamis (23/05/2024).

KOTIM, BORNEO7.COM – Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Resort Sampit, melakukan observasi lokasi kemunculan buaya muara yang diketahui telah menyerang seorang warga, di Desa Bapanggang Raya, Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Kotawaringin Timur.
“Kami telah melakukan koordinasi dengan pihak Polairud dan Ketua RT setempat,” kata Riska Staf BKSDA Resort Sampit, Kamis (23/05/2024).
“Selanjutnya kami bersama Polairud Sampit melakukan obervasi di lokasi kejadian serangan tersebut,” ujarnya.
Berdasarkan keterangan anak korban, serangan buaya itu terjadi ketika korban sedang mencuci beras di batang belakang rumahnya di tepi Sungai Mentaya.
“Menurut keterangan warga sekitar buaya memang beberapa kali muncul di daerah tersebut, namun baru kali ini ada yang menyerang warga,” ungkap Riska.
Petugas pun menghimbau masyarakat setempat untuk terus waspada dan berhati-hati ketika melakukan aktivitas di sungai, terutama pada petang hingga fajar.
“Kami juga menghimbau kepada masyarakat untuk tidak melakukan aktivitas yang dapat mengundang buaya datang ke pemukiman, seperti memelihara ternak di tepi sungai serta membuang sampah rumah tangga maupun bangkai hewan ke sungai,” ujarnya.
“Selanjutnya kami akan melakukan pemasangan papan himbauan di lokasi tersebut,” tandas Riska.
Sementara itu, korban yang mengalami luka yang cukup parah di tangan sebelah kanan kini telah berada di RSUD dr Murjani Sampit untuk penanganan lebih lanjut.(Tbk)










