Klaim Menang Cagub dan Cawagub Kalteng, Pasangan Agustiar Sabran dan Edy Pratowo Adakan Deklarasi Kemenangan

Keterangan Foto: Acara Deklarasi Kemenangan Pasangan nomor urut 03 Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, H. Agustiar Sabran dan H. Edy Pratowo, Kamis (28/11/2024) Malam.

PALANGKA RAYA, BORNEO7.COM – Pasangan nomor urut 03 Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, H. Agustiar Sabran dan H. Edy Pratowo mengadakan deklarasi kemenangan Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2024. Acara berlangsung di Rumah Pemenangan Agustiar-Edy Jalan Antang, Kota Palangka Raya, Kamis (28/11/2024) Malam.

Pemenangan Agustiar-Edy ini berdasarkan hasil rekapitulasi form C1 yang dikumpulkan dari seluruh saksi yang ada di Provinsi Kalteng.

Abu-abu Muda Ilustrasi Selamat Hari Raya Idul Fitri Banner Landscape_20250313_221652_0000
Abu-abu Muda Ilustrasi Selamat Hari Raya Idul Fitri Banner Landscape_20250313_214310_0000

Dalam deklarasi kemenangan tersebut Agustiar Sabran menyampaikan ucapan terima kasih kepada tim pemenangan, relawan Agustiar-Edy, dan masyarakat Kalimantan Tengah yang telah mendukung dan memenangkan pasangannya pada Pilgub 2024.

“Trima kasih perjuangannya, berkat dukungan dan kerja keras kalian semua, pasangan Agustiar-Edy terpilih menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimatan Tengah periode .2025 – 2030.. ini adalah kemenangan kita semua Masyarakat Kalimatan Tengah,” ungkap Agustiar.

Abu-abu Muda Ilustrasi Selamat Hari Raya Idul Fitri Banner Landscape_20250313_212458_0000

Dengan berakhirnya Pilkada 2024, Agustiar mengajak semua elemen masyarakat untuk terus menjaga situasi Kamtibmas agar tetap aman dan damai.

“Pilkada telah usai, saya berharap Paslon nomor urut 01, 02 dan 04, bisa jumawa dan kembali ke Huma Betang untuk bersama-sama membangun Provinsi Kalimantan Tengah,” pungkasnya.

Sementara itu ditempat yang sama, H. Edy Pratowo mengatakan, Dengan semangat perjuangan yang tinggi selama ini, berdasarkan hasil rekapitulasi form C1 sebagai bukti kongkret, pasangan nomor urut 03 Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, H. Agustiar Sabran dan H. Edy Pratowo berhasil memenangkan Pilgub 2024.

“Kemenangan Ini, berkat kerja keras kawan-kawan seperjuangan, untuk itu kami pasangan Agustiar-Edy mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada seluruh masyarakat Kalimantan Tengah yang telah mendukung kami,” ucap Edy.

Mari kita kawal, ungkap Edy, hasil kemenangan Pilgub 2024 ini, sampai dengan rekapitulasi dari KPU Kalteng berakhir. BahkanĀ  sampai msa penetapan hingga pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah.

“Sekali lagi, kami mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kalimantan Tengah yang telah membantu dalam penjuangan ini, insyaallah kita akan selalu bersama,” pungkas Edy. (Nor).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button