Kalapas Sampit dan Jajaran Keamanan Kontrol Pembuatan Pagar Pembatas Tambahan

Keterangan foto: Kalapas Sampit, Meldy Putera saat mengontrol pembuatan pagar pembatas tambahan, Jum'at (20/09/2024).

KOTIM, BORNEO7.COM – Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sampit Kanwil Kemenkumham Kalteng Meldy Putera, didampingi Ka.KPLP Tamrin Simamora, Kasubsi Keamanan Mathali dan petugas pengamanan mengontrol pembuatan pagar pembatas tambahan yang sedang dalam proses pengerjaan, Jum’at (20/09/2024).

“Pembuatan pagar pembatas tambahan ini dilakukan untuk menambah keamanan di bagian sebelah barat bangunan Lapas yang memang kondisinya agak terlindung karena berada di belakang bangunan klinik dan agak jauh dari pos blok,” kata Kalapas Sampit, Meldy Putera.

Abu-abu Muda Ilustrasi Selamat Hari Raya Idul Fitri Banner Landscape_20250313_221652_0000
Abu-abu Muda Ilustrasi Selamat Hari Raya Idul Fitri Banner Landscape_20250313_214310_0000

Ia menyebutkan, penambahan pagar pembatas ini mengikuti instruksi Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kalteng pada saat melakukan kunjungan ke Lapas Sampit beberapa waktu lalu.

“Pada saat Kepala Kantor Wilayah meninjau bagian tersebut beliau memerintahkan untuk membuat pagar pembatas tambahan di area tersebut,” jelasnya.

Abu-abu Muda Ilustrasi Selamat Hari Raya Idul Fitri Banner Landscape_20250313_212458_0000

“Tidak hanya itu, Kakanwil pun juga meminta untuk pemasangan kawat berduri di beberapa bagian dan itu sudah kita laksanakan,” ujarnya.

“Apapun petunjuk dari Bapak Kakanwil selama itu untuk kebaikan Lapas Sampit, saya sebagai Kalapas akan berusaha untuk melaksanakannya,” pungkas Meldy.
(Tbk)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button